Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lakukan Ini Sesudah dan Sebelum Berenang Agar Kecantikan Tetap Terjaga

doktersehat-perawatan-setelah-berenang
Photo Credit: Pexels.com

DokterSehat.Com– Berenang menjadi aktivitas olahraga yang menyenangkan. Namun, berenang juga bisa menyebabkan masalah bagi kesehatan, seperti kesehatan rambut atau kulit. Untuk menjaga rambut dan kulit tetap cantik, tetap sehat Anda perlu melakukan hal ini sebelum dan sesudah berenang. Dilansir dari Boldsky, berikut informasinya untuk Anda.

1. Mandi Sebelum Berenang

Air kolam renang mengandung zat penjernih yang dapat berbahaya bagi kulit atau rambut. Untuk meminimalisasi paparan efek buruk, sebelum masuk ke kolam renang, sebaiknya mandi lebih dahulu. Akan lebih baik jika Anda gunakan air hangat untuk mandi.

2. Gunakan Tabir Surya atau Pelembap Sebelum Berenang

Jika Anda berenang di kolam renang outdoor, penting untuk menggunakan tabir surya sebelum berenang. Tabir surya dapat melindungi Anda dari klorin dan paparan sinar matahari. Jika kebetulan kolam renang yang Anda gunakan ada di dalam ruangan, gunakan pelembap untuk melindungi kulit dari paparan klorin yang dapat membuat kulit terasa kering. Gunakan juga pelembap rambut sebelum berenang atau lebih aman, Anda bisa menggunakan swim cap untuk melindungi rambut.

3. Segera Mandi Setelah Berenang

Setelah berenang, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah mandi sesegera mungkin. Zat kimia yang menempel di kulit dan rambut, harus segera dibersihkan agar tidak menjadi masalah lebih jauh bagi rambut dan kulit Anda.

4. Gunakan Air Hangat untuk Mandi

Air yang ideal untuk digunakan mandi setelah berenang adalah air hangat. Air hangat dapat membantu mengembalikan kelembapan alami kulit dan rambut yangbbisa hilang pada saat berenang. Jangan lupa untuk menggunakan produk berpelembap, entah sabun, shampoo atau body lotion.

Dengan melakukan hal sebelum dan sesudah berenang, kesehatan kulit dan rambut serta kecantikannya akan tetap terjaga. Anda tidak perlu khawatir dengan ancaman kulit dan rambut kering yang disebabkan klorin pada air kolam renang.