Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Penyebab Bintitan pada Anak dan Cara Mengatasinya

doktersehat anak bintitan
Designed by Freepik

DokterSehat.Com– Mom, pernah melihat mata anak mengalami bintitan? Bintitan pada anak ditanai dengan munculnya benjolan seperti bisul di pinggir kelopak mata. Umumnya bintitan bukan hal yang berbahaya, namun tetap perlu penanganan yang baik agar tidak semakin parah.

Penyebab mata bintitan

Mata bintitan dapat dialami oleh segala usia, baik anak-anak hingga dewasa. Bintitan atau hordeolum dapat disebabkan oleh infeksi bakteri Staphylococcus aureus sehingga menyebabkan bisul kecil pada kelopak mata. Selain itu bintitan juga dapat disebabkan oleh tersumbatnya kelenjar minyak yang tersumbat oleh sel-sel kulit mati.

Perawatan mata bintitan

Bintitan sebenarnya dapat sembuh dengan sendirinya selama beberapa hari. Namun ada beberapa hal yang bisa dilakukan ntuk mempercepat proses penyembuhan bintitan, yaitu:

1. Kompres air hangat

Salah satu cara untuk meredakan bintitan adalah dengan memberi kompres hangat pada mata yang bintitan. Lakukan ini selama 10-15 menit dan ulangi sebanyak 3-4 kali sehari agar bintitan cepat kering dan sembuh.

Jika ingin mengompres kembali, sebaiknya ganti waslap yang sudah Anda kenakan untuk mencegah penyebaran bakteri. Jangan lupa untuk mencuci tangan setelah mengompres mata anak.

2. Berikan obat pereda nyeri

Jika bintitan disertai rasa sakit, maka Anda bisa memberikan obat pereda nyeri seperti parasetamol pada anak. Namun umumnya kondisi ini jarang terjadi. Apabila penanganan dengan kompres dan pemberian obat penghilang rasa sakit tidak bisa mengatasi bintitan pada anak, sebaiknya segera konsultasikan ke dokter.

Pencegahan bintitan pada anak

Bintitan yang disebabkan oleh bakteri dapat dicegah dengan selalu menjaga kebersihan area sekitar mata. Hindari mengucek mata saat tangan kotor karena dapat menyebabkan bakteri masuk ke mata. Selain itu jika anak menggunakan kaca mata, sebaiknya bersihkan kaca mata secara rutin.