Mengetahui Manfaat Pycnogenol untuk Kesehatan Kulit
DokterSehat.Com– Pycnogenol merupakan nama lain dari ekstrak kulit pinus. Sebagai tambahan informasi, bahan alami satu ini rupanya sudah sejak lama digunakan untuk merawat kesehatan kulit sekaligus sebagai obat alami untuk ADHD. Tidak heran jika saat ini sejumlah produk perawatan kulit juga kerap menambahkan pycnogenol atau ekstrak dari kulit pinus sebagai salah satu bahan andalannya. Nah, berikut khasiat dari Pycnogenol untjn kulit yang wajib Anda ketahui.
1. Mencegah Munculnya Keriput
Dilansir dari laman Healthline, pycnogenol ternyata berperan penting dalam melindungi kulit dari paparan sinar UVB. Tidak heran jika hal tersebut akan menjadikan kulit terlihat lebih awet muda. Lebih lanjut, kulit juga akan tampak lebih kencang dan terhindar dari masalah kulit keriput ataupun kulit yang mengendur. Tidak hanya itu saja, pycnogenol juga membantu merangsang pembentukan kolagen dan melayang berfungsi menjaga kekencangan sekaligus keelastisitasan kulit.
2. Meredakan Jerawat
Selain ampuh dalam menjaga kulit lebih awet muda, pycnogenol ternyata juga dapat digunakan bagi Anda yang memiliki masalah dengan jerawat. Hal ini disebabkan oleh adanya kandungan zat anti peradangan yang mampu membantu meredakan jerawat serta mempercepat proses penyembuhan kulit Anda. Pycnogenol juga efektif mengurangi rasa gatal yang kerap menyertai tipe jerawat meradang.
3. Meratakan Warna Kulit
Tidak hanya melindungi kulit dari paparan sinar matahari, pycnogenol ternyata juga dapat membantu meratakan warna kulit Anda. Sebagai tambahan informasi, biasanya warna kulit yang tidak merata ini disebabkan oleh hiperpigmentasi. Lebih lanjut, pycnogenol akan menekan produksi melanin dan membantu meluruhkan sel kulit mati yang menyebabkan kulit kusam. Tidak tanggung-tanggung, pycnogenol juga merangsang proses rejuvenasi sel kulit.
Siapa yang akan menyangka jika ekstrak dari kulit pinus ternyata memiliki khasiat yang sangat beragam untuk kulit. Anda dapat mengonsumsi pycnogenol yang dikemas dalam bentuk suplemen atau pun mengaplikasikan pycnogenol dalam bentuk produk perawatan kulit. Kendati demikian, agar kulit senantiasa sehat, imbangi dengan gaya hidup yang sehat pula.