Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jangan Kebanyakan, Makan Buah Berlebihan Sebabkan 3 Bahaya Ini!

buah-program-hamil-doktersehat-1
Designed by Freepik

DokterSehat.Com– Anda tentu sepakat jika buah merupakan salah satu bahan makanan yang super sehat, ya. Tak jarang buah bahkan menjadi simbol untuk menunjukkan makanan sehat.

Ya, buah memang merupakan bahan makanan yang bisa disebut sebagai superfood karena mengandung banyak zat gizi, mulai dari vitamin, mineral, serat, cairan, gula alami, serta fitonutrien yang hampir seluruhnya penting bagi tubuh.

sebelum-menggunakan-masker-buah-doktersehat-1
Photo Credit: Pexels.com/
Trang Doan

Hal ini tentu membuat buah menjadi bahan makanan yang dipilih banyak orang untuk mendapatkan manfaat kesehatan yang optimal.

Sayangnya, meskipun buah merupakan bahan makanan yang super sehat, bukan berarti dengan banyak mengonsumsinya, kita akan menjadi semakin banyak mendapatkan manfaat dan asupan gizi, lho.

Karena ternyata, terlalu banyak mengonsumsi buah juga bisa menyebabkan banyak bahaya untuk tubuh, penasaran?

Bahaya jika kita terlalu mengonsumsi banyak buah

Tubuh kita telah memiliki kebutuhan akan zat gizi tertentu dengan dosisnya masing-masing. Hal ini bisa mudah kita penuhi jika kita mengonsumsi bahan makanan bergizi sesuai dengan porsinya.

Umumnya, porsi konsumsi buah harian yang dianjurkan adalah 5 porsi buah dalam sehari, meskipun termasuk sedikit, nyatanya berbagai hasil studi dan survei membuktikan bahwa rata-rata konsumsi buah harian di dunia cukup rendah.

masker-buah-untuk-kulit-sehat-doktersehat-1
Photo Credit: Pexels.com/
Trang Doan

Hal ini bukan tidak mungkin membuat orang jadi ingin dengan cepat memenuhi kebutuhan gizi hariannya dengan mengonsumsi banyak buah. Padahal, kondisi tersebut bukannya menyehatkan, justru bisa menyebabkan gangguan pada kondisi tubuh.

Mengonsumsi buah lebih dari 5-7 porsi setiap hari bisa menyebabkan beberapa gangguan, dianataranya:

1. Gangguan pada pencernaan

Hal yang paling cepat bisa dirasakan tubuh adalah munculnya rasa tidak nyaman pada pencernaan.

Hal ini wajar mengingat asupan makanan yang berlebihan, apalagi jika dikonsumsi dalam waktu yang berdekatan, dapat mengganggu fungsi metabolisme pencernaan.
Buah, apalagi yang banyak mengandung zat asam, seperti jeruk, atau mengandung serat tinggi, jika dikonsumsi dalam jumlah banyak akan menyebabkan gangguan berupa adanya rasa kram, begah, produksi gas berlebihan hingga menyebabkan diare.

Kondisi ini disebabkan asupan serat serta zat asam yang berlebihan dapat merangsang kerja lambung dan usus yang berlebihan.

Padahal, jika dikonsumsi dengan jumlah yang cukup, serat dan cairan yang ada pda buah justru sangat bermanfaat untuk pencernaan, lho.

2. Asupan gula dari buah yang berlebihan

Meskipun sering disebut tidak berbahaya, nyatanya gula pada buah tetaplah memberikan efek buruk pada kesehatan apabila dikonsumsi berlebihan.
doktersehat-diet-diabetesGula yang ada pada buah, termasuk dalam golongan gula jenis fruktosa, yang jika asupannya berlebihan juga dapat memengaruhi kesehatan tubuh utamanya kadar gula darah.

Gula jenis fruktosa ini juga dapat berbahaya karena akan dimetabolisme tubuh dalam bentuk lemak jika asupannya berlebihan. Kondisi ini juga tentu berbahaya karena dapat menyebabkan kadar lemak darah dalam tubuh berlebihan, bukan?

3. Tubuh justru kekurangan gizi

Mesekipun merupakan bahan makanan yang sehat, buah bukanlah makanan yang bergizi lengkap. Terlalu banyak mengonsumsi buah akan membuat tubuh Anda cenderung lebih mudah merasa kenyang karena kandungan seratnya yang tinggi.
doktersehat anemiaHal ini kemudian membuat Anda akan kekurangan asupan gizi lain yang juga penting bagi tubuh, misalnya protein hewani, nabati, dan lemak baik.

Kondisi ini tentu membuat asupan gizi dalam tubuh menjadi tidak lengkap dan tidak bergizi seimbang. Lebih lanjut, hal ini bisa menyebabkan gangguan pada fungsi organ dan metabolisme tubuh karena terus menerus kekurangan gizi.