Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Apakah Mengonsumsi Nanas Bisa Membuat Sperma Jadi Manis?

doktersehat-nanas-jus-buah

DokterSehat.Com – Di kalangan pria sering beredar rumor kalau ingin mendapatkan sperma yang sehat dan juga manis, disarankan untuk mengonsumsi nanas atau buah lainnya. Benarkah nanas membuat sperma jadi manis sehingga pasangan mau melakukan seks oral hingga akhirnya pria mendapatkan ejakulasi.

Sebelum membahas tentang rasa dari sperma yang dihasilkan oleh pria ada baiknya Anda mengetahui dahulu dampak menelan sperma bagi wanita. Selanjutnya kita akan membahas perihal nanas dan kawan-kawannya.

Dampak menelan sperma

Terlepas dari mau atau tidaknya pasangan melakukannya, menelan sperma cukup tidak pantas dilakukan, terlebih kalau Anda memaksanya. Selanjutnya di dalam sperma (air mani) tidak hanya mengandung sel kelamin jantan yang bisa digunakan untuk membuahi, sperma juga mengandung virus dan bibit penyakit.

Sperma atau secara global air mani mengandung virus yang dikeluarkan oleh penyakit menular seksual. Sperma yang tertelan atau mengenali mulut yang terluka bisa menyebabkan penularan beberapa penyakit berbahaya. Jadi, jangan terlalu terobsesi meminta pasangan untuk menelan atau merasakan sperma yang dihasilkan.

Rasa sperma dan nanas

Sperma memang memiliki rasa khas dan aroma yang agak amis. Beberapa pria ingin mengubah rasa ini menjadi lebih manis dengan mengonsumsi nanas dan buah lainnya. Konsumsi buah memang sedikit memberikan rasa manis, ingat hanya sedikit saja dan rasa asin masih dominan.

Kalau sperma sampai memberikan rasa manis yang cukup besar dan rasa asinnya sedikit tertutupi, Anda berarti tidak sehat. Sperma yang terlalu manis biasanya muncul pada penderita diabetes. Kadar gula darah yang tinggi di dalam tubuh menyebabkan rasa dari air manis yang keluar bersama sperma jadi lebih manis dan bisa saja menarik semut untuk datang.

Mulai sekarang, jangan terobsesi dengan rasa sperma. Lebih baik berfokus pada kualitas sperma agar pembuahan bisa dilakukan.