Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Manfaat Hebat Probiotics untuk Menyelesaikan Masalah Kulit

manfaat-probiotik-untuk-kulit
Photo Credit: Pexels.com/Thorn Yang

DokterSehat.Com– Probiotics atau bakteri baik, dipercaya sejak lama memiliki kandungan luar biasa untuk kesehatan. Tidak hanya di usus, probiotics ternyata juga membawa dampak baik bagi masalah-masalah pada kulit. Terutama masalah-masalah pada kulit yang disebabkan oleh bakteri atau zat yang bersifat mengancam kulit. Dilansir dari Natural Living Ideas, berikut ini adalah manfaat probiotics bagi kulit. Mari simak bersama!

1. Probiotics Membantu Mengatasi Jerawat

Anda bermasalah dengan jerawat? Probiotics bosa menjadi alternatif. Probiotics mengandung bakteri baik yang dapat bereaksi terhadap bakteri jahat atau sesuatu yang dianggap ancaman. Bakteri baik ini mengirim sinyal kepada sel-sel kulit, terutama sistem kekebalan yang menghasilkan jerawat.

Bakteri yang berperan pada sistem kekebalan antara lain Lactobacillus, L. acidophilus, dan B. bifudum. Mereka bertugas mengirimkan tanda bahaya pada kulit, sekaligus meningkatkan kekebalan. Sehingga jerawat bisa dihalau.

2. Probiotics Mengatasi Rosacea

Rosacea merupakan gangguan kulit yang menyebabkan wajah kemerahan, terutama di daerah di dagu, hidung, pipi atau dahi. Gangguan kulit ini biasa disertai dengan benjolan merah kecil atau jerawat. Masalah kulit yang satu ini, juga dapat dikontrol dengan probiotik. Sistem kekebalan dari probiotics muncul untuk melawan potensi ancaman yang mengakibatkan peradangan, kemerahan, atau benjolan umum dalam kondisi kulit ini.

3. Probiotics Mengurangi Efek Anti-penuaan

Probiotik, dilansir dari Natural Living Ideas juga dapat membantu memerangi efek penuaan seperti garis-garis halus dan keriput, serta menghidrasi dan mengurangi kerusakan yang disebabkan oleh matahari. Probiotics juga dapat membantu dalam produksi kolagen, yang berpengaruh pada elastisitas kulit.

Keutamaan probiotics, yang bukan hanya baik untuk usus, tetapi juga bagus untuk mengatasi masalah pada kulit, menjadi tambahan alasan untuk memperbanyak konsumsi makanan atau minuman yang mengandung probiotics, seperti tempe, kimchi, yogurt, kefir, teh jamur dan asinan kubis.