Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jangan Tertipu, Kenali Mana Fakta Dan Mitos Buah Nanas

doktersehat-diabetes-makan-nanas

DokterSehat.Com– Apakah Anda suka buah nanas? Buah nanas ini lebih dikenal dengan informasi yang simpang siur tentang kandungan gizinya. Hal ini kadang menyebabkan buah nanas menjadi dihindari sebagian orang. Padahal tidak selamanya informasi yang beredar itu benar adanya lho.

Indonesia memiliki banyak daerah penghasil buah nanas, hal inilah yang menyebabkan kita sangat mudah memperolehnya.

Nah, tentu sayang,kan jika kita tidak bisa mendapatkan manfaat dan gizi dari buah nanas. Maka dari itu yuk ketahui mana saja informasi yang fakta dan hanya mitos terkait buah nanas.

1.Buah nanas berbahaya bagi ibu hamil karena dapat menyebabkan keguguran

Apakah Anda percaya dengan mitos ini? Buah nanas selama dikonsumsi dalam keadaan matang sempurna, yang ditunjukkan dengan warna buah yang kuning emas dan harum buah yang wangi, justru sangat baik untuk ibu hamil.

Nanas kaya akan vitamin A dan C serta cairan yang baik untuk asupan vitamin dan menghidrasi ibu hamil.

Kandungan zat bromealin yang ada pada buah nanas tidak akan berbahaya bagi tubuh bahkan jika kita mengonsumsi 1-2 buah utuh nanas dalam satu kali makan. Bromealin baru bereaksi dan mengganggu kandungan jika kita mengonsumsinya lebih dari 5 buah utuh dalam satu kali makan.

2.Nanas membuat lidah gatal

Informasi yang satu ini merupakan fakta. Kandungan bromealin yang ada pada bagian tengah yang keras pada nanas menyebabkan lidah kerap merasakan gatal saat mengonsumsi nanas. Untuk itu jika Anda mengalami gatal saat mengonsumsi nanas, hindari bagian tengah nanas, ya.

3.Nanas meningkatkan daya tahan tubuh dan mencegah penyakit hingga kanker

Ya, informasi tersebut merupakan fakta yang sudah banyak bukti ilmiahnya. Nanas kaya akan antioksidan ditunjukkan dengan warna buah yang kuning cerah serta kandungan gizi, vitamin dan mineral yang beragam. Konsumsi nanas mampu mencegah kita mudah jatuh sakit, kanker hingga disebut-sebut ampuh menurunkan berat badan, lo.

Itu dia fakta dan mitos tentang nanas, selama dikonsumsi dalam jumlah dan cara yang benar kini Anda tidak ragu lagi kan untuk makan buah nanas?