Cara Mengatasi Rambut Bercabang Secara Alami
DokterSehat.Com– Rambut menjadi salah satu bagian tubuh yang rentan terserang sejumlah masalah. Salah satunya adalah rambut bercabang yang sangat mengganggu penampilan. Dilansir dari laman Top 10 Remedies, rambut bercabang atau yang juga dikenal dengan istilah trichoptilosis merupakan kondisi di mana ujung rambut mengalami percabangan. Biasanya hal tersebut disebabkan oleh panas berlebih mau pun bahan kimia yang merusak kutikula rambut. Nah, untuk mengatasinya ternyata tidak hanya dengan melakukan trimming secara rutin, Anda juga dapat menjajal sejumlah cara berikut ini.
1. Masker Telur
Telur merupakan salah satu sumber protein dan fatty acid yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan rambut. Maka dari itu, tidak ada salahnya untuk mengaplikasikan masker dari telur yang akan menutrisi rambut dan menguatkan kutikula serta folikel rambut secara optimal. Tidak hanya itu saja, masker dari telur juga mencegah rambut rapuh mau pun rambut rontok.
2. Avokad
Bahan lain yang dapat digunakan untuk mengatasi rambut bercabang Anda adalah avokad. Menurut laman Top 10 Home Remedies, avokad merupakan sumber dari vitamin E yang akan menutrisi rambut agar lebih kuat. Tidak hanya itu saja, kandungan mineral pada avokad juga menjadikan kulit kepala serta rambut tetap lembap dan terhindar dari breakout. Nilai plus penggunaan avokad adalah menjadikan rambut tampak lebih berkilau.
3. Mayonnaise
Jenis saus yang terbuat dari telur ini ternyata juga ampuh mencegah rambut bercabang. Hal tersebut lantaran kandungan protein tinggi di dalam mayonnaise yang dapat menutrisi batang rambut dan menjadikannya lebih kuat. Memulaskan masker yang terbuat dari mayonnaise juga menjadikan rambut terasa lebih halus dan lembut dari biasanya.
4. Pisang
Tidak hanya mengandung serat tinggi, buah pisang juga diperkaya akan kandungan minyak alami dan beragam mineral. Kandungan bahan aktif yang beragam itulah yang menjadikan rambut terasa lebih lembut dan lebih sehat. Selain itu, bahan-bahan tersebut juga mencegah ujung rambut mengalami split.
Siapa yang akan menyangka jika bahan-bahan di atas dapat mengatasi masalah rambut bercabang. Apalagi bahan-bahan di atas juga mengandung vitamin dan mineral yang memang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan kulit kepala dan rambut secara optimal. Namun, untuk mendapatkan hasil yang optimal, gunakan masker-masker tersebut secara rutin.